Ketua DPRD Batang Hari, Rahmad Hasrofi Hadiri HUT Bank 9 Jambi Ke-63 Tahun 2026 Hadiri HUT Bank 9 Jambi Yang Ke-63, Wabup H. Bakhtiar : Semoga Dihari Jadinya Semakin Maju Dan Sukses Kedepannya Resmikan Rumah Dinas Kapolres Pasca Renovasi, Wabup H. Bakhtiar : Ini Adalah Bentuk Sinergi Pemkab Batang Hari Dan Polri PJ Sekda Mula P Rambe Kembali Kukuhkan Pejabat BKAD, Untuk Perkuat Tata Kelola Keuangan Di Pemkab Batang Hari Memperingati HUT Ke-69 Provinsi Jambi, Sekda Mula P Rambe Bertindak Selaku Irup

Home / Batanghari / Daerah / Olahraga / Pendidikan / Peristiwa

Sabtu, 6 Desember 2025 - 09:17 WIB

Menutup Turnamen Liga Pelajar Tahun 2025, Bupati Fadhil : Liga Pelajar Merupakan Bentuk  Pengembangan Potensi Dan Bakat

Lintasjambi.co.id.Batang Hari.- Batang hari Bupati Mhd. Fadhil Arief secara resmi menutup turnamen liga pelajar tahun 2025, yang bertempat di lapangan sepak bola Koni Kabupaten, pada Jum’at, 05/12/2025.

Penutupan ini menjadi akhir dari rangkaian panjang pertandingan yang telah berlangsung sejak 10 November 2025.

Ketua Igornas Kabupaten Batang hari, Feri Yose Rizal, dalam sambutannya menyampaikan keikutsertaan SD sampai SMA alhmdulillah meningkat tahun ini dengan rician sebagai berikut,

untuk tingkat SD di ikuti 105 SD se-kabupaten Batang hari, untuk tingkat SMP sederajat sebanyak 31 SMP dan untuk SMA sebanyak 5 SMA yang mana untuk jumlah seluruh siswa yang ikut dalam liga pelajar ini dari tingkat SD sampei dengan SMA sebanyak 2207 siswa. ujarnya.

Gelaran liga pelajar tahun ini mencatat partisipasi yang cukup besar dari seluruh jenjang pendidikan. Pada tingkat SD, kompetisi diikuti 105 sekolah dengan 1.375 siswa dan 146 pertandingan.

Untuk tingkat SMP, sebanyak 31 sekolah dengan total 662 pelajar dalam 46 pertandingan. Sementara itu, tingkat SMA melibatkan 5 sekolah, 110 siswa, dan 10 pertandingan.

Liga pelajar ini alhamdulillah berlangsung aman, tertib dan sukses walau setiap pertandinganya supporter Tim yang bermain sangat antusias menonton jumlah mereka ratusan orang. imbuhnya.

BACA JUGA  Care Free Day Dan Senam Poco-Poco Ceria Sebanyak 5000 Peserta, Batanghari Berhasil Memecahkan Rekor MURI

Semetara itu Bupati Mhd. Fadhil Arief dalam sambutannya  mengatakan,”Kompetisi liga pelajar ini merupakan salah satu bentuk komitmen kita bersama dalam mendukung pengembangan potensi dan bakat para pelajar di Kabupaten Batang hari, ini bukan sekedar kompetisi liga pelajar ini adalah wadah bagi generasi muda kita untuk berlatih, berkompetisi dan menjalin persahabatan. ujar Bupati.

Dan saya berterima kasih kepada pihak panitia penyelenggara Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Batang hari, dan semua Pihak yang telah bekerja keras atas terselenggaranya kompetisi liga pelajar ini. ucapnya.

Kegiatan ini dapat menjadi momentum sportivitas dimana pertandingan bukan hanya soal kemenangan atau kekalahan, tetapi tentang bagaimana menghadapi tantangan dan saling menghormati, semoga kompetisi ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus berusaha memajukan olahraga di Kabupaten Batang Hari, serta memberikan dorongan bagi generasi muda untuk lebih aktif dan berprestasi. ungkapnya.

Dengan mengucap Alhamdulillah Turnamen sepak bola liga pelajar tahun 2025 kabupaten Batang hari resmi di tutup. pungkasnya.

BACA JUGA  Hari Kedua Rakor PAUD, Peserta Dikejutkan Dengan Kehadiran Bupati MFA Di Tengah-Tengah Mereka 

Kemudian acara di lanjutkan dengan pembagian trophy kepada Tim yang menjadi juara dalam liga pelajar tahun ini, pengalungan mendali dan pemberian uang pembinaan, serta pemain terbaik dan pencetak Goal terbanyak, Adapaun sebagai pemenang liga pelajar tahun 2025 sebagai berikut :

Tingkat SD:

– Juara 1: SD 56 Aro

– Juara 2: SD 25 Kampung Baru

– Juara 3: SD 47 Rantau Kapas Mudo

– Juara 4: SD 12 Terusan

Tingkat SMP:

– Juara 1: SMP Negeri 3 Batang Hari

– Juara 2: MTs Negeri 1 Batang Hari

– Juara 3: SMP Negeri 17 Batang Hari

– Juara 4: MTs Darul Ulum Batin 24

Tingkat SMA:

– Juara 1: SMA Negeri 1 Batang Hari

– Juara 2: SMA Negeri 6 Batang Hari

Penutupan liga pelajar tahun 2025 di hadiri ketua DPRD Batang hari diwakili, Kapolres Batang hari yang di wakili oleh Kapolsek Muara Bulian, Kepala Kantor Kemenag Batang hari, Kadis Disporapar dan Kadis P & K, Danramil Muara Bulian di wakili, ketua Koni Batang hari dan para undangan lainnya. (DA)

Share :

Baca Juga

Batanghari

Kepala BNNK Batanghari Berkata, Pantang Menyerah Untuk Menumpas Para Bandar Narkotika di Bumi Serentak Bak Regam

Batanghari

PJ Sekda Mula P Rambe Hadiri Audiensi Tentang Penguatan Peran Riset Dan Inovasi Daerah Bersama BRIN

Batanghari

Bupati MFA Lantik Kepala Desa Terpilih Tahap II, Berikut Nama-Nama nya

Batanghari

Ini Nama-Nama Pejabat Eselon III dan IV Yang Dilantik dan Dikukuhkan Wabup H, Bakhtiar. SP

Batanghari

Kapolsek Pemayung Adakan Jum’at Curhat Bersama Masyarakat Simpang Kubu Kandang

Batanghari

Mewakili Bupati, Asisten I Setda Batang Hari M. Rifai Pimpin Upacara Peringatan Hari Pramuka Nasional Ke-64

Batanghari

Hadiri Launching Pilot Project PEK Bupati MFA : Saya Ingin Stunting Di Kabupaten Batang Hari Ini Hilang

Batanghari

Lantik Penjabat Kepala Desa Mekar Jaya Dan Kepala Desa Kampung Pulau, Pesan MFA : PJ Kades Agar Bisa Melanjutkan Program Kerja Pemerintah Daerah